MERDEKA.COM - Komisi II DPR menggelar rapat kerja dengan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, KPU, Bawaslu dan DKPP, Senin (10/3). Agenda rapat ialah persiapan dan kesiapan pemilihan ulang kepala daerah 2024 hasil putusan Mahkamah Konstitusi.
Anggota Komisi II Fraksi PDIP, Dedy Sitorus menyoroti dana pemungutan suara ulang (PSU) yang direncanakan menggunakan dana dari provinsi dengan APBD. Untuk itu dia berharap agar penyelenggaran Pemilu lebih berkomitmen lagi agar pemilu berjalan lancer.
"Jangan kita membebani rakyat kita, tolonglah jangan main-main dengan persoalan ini. Karena bayangkan sekarang CPNS ataupun P3K saja enggak jelas nasibnya Pak. Kita buang-buang uang untuk PSU lagi, PSU lagi," tegas Deddy.
Ibrahim
----
#merdekadotcom
MORE VIDEOS: https://video.merdeka.com/
Produced by https://www.merdeka.com
KLN Apps ► http://www.kln.id/apps/
----
Youtube ► https://www.youtube.com/merdekacomvideonews
Vidio ► https://www.vidio.com/@merdeka
WhatsApp Channel ► https://whatsapp.com/channel/0029Va2aKxNAjPXQRpJGf70z
Twitter ► https://twitter.com/merdekadotcom
Facebook ► https://www.facebook.com/MDKcom
Telegram ► https://t.me/merdekacomnewsupdate