Pasukan Rusia berhasil merebut Kota Sudzha di Wilayah Kursk setelah mempersiapkan serangan pamungkas elama empat bulan.
Operasi khusus dilakukan dengan menyusupkan sekira 800 prajurit komando dan infantri lewat jaringan pipa gas menuju pusat kota Sudzha.
Serangan itu memporakporandakan pasukan Ukraina yang sejak Agustus 2024 menduduki wilayah tersebut.
Operasi rahasia ini berisiko tinggi mengingat sempitnya pipa dan jartak yang harus ditempuh para prajurit mencapai lebih kurang 15 kilometer.
Pasukan penyerbu yang disusupkan terdiri Spetnaz, Pasukan Khusus Akhmat dari Chechnya, dan kelompok pasukan Veteran yang pernah sukses di Avdeevka.
Sumber : Telegram/MoD_Russia, Telegram/ZelenskiyOfficial, Telegram/Slavyangrad, Telegram/UkrainaLeaks, X/realDonaldTrump
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru