Suara Demokrasi dalam P5 adalah tema yang bertujuan untuk membangun pemahaman siswa tentang prinsip-prinsip demokrasi serta bagaimana mereka dapat berpartisipasi dalam kehidupan demokratis. Dalam kegiatan ini, siswa diajak untuk memahami hak dan kewajiban sebagai warga negara, pentingnya kebebasan berpendapat, serta bagaimana proses pengambilan keputusan yang adil dan transparan. Dan mengenalkan siswa pada proses demokrasi melalui pengalaman langsung. Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pemahaman tentang bagaimana pemilu sebagai salah satu pilar demokrasi berjalan dengan prinsip kejujuran, keadilan, dan partisipasi aktif.